Driver Taksi Online Dari Jakarta Utara Ditipu Kawan Sendiri Hingga Mobilnya Raib Dibawa Kabur

- Sabtu, 27 Mei 2023 | 09:03 WIB
Sutrisno (63). Mobil milik sopir taksi online yang apes ditipu kawan sendiri
Sutrisno (63). Mobil milik sopir taksi online yang apes ditipu kawan sendiri

Jakarta, Tajuk24.com  -  Merasa dengan kawan sendiri namun berujung apes dialami warga Jakarta Utara Sutrisno (63) yang berprofesi sebagai driver taksi online karena mobilnya dibawa kabur kawan sendiri di Salatiga.

Dikutip dari Kompas.com, Nasib malang menimpa Sutrisno (63). Mobil milik sopir taksi online asal Jakarta Utara itu dibawa kabur temannya sendiri, Heri Nopitrianto, saat hendak menjemputnya di Salatiga, Jawa Tengah.

Penipuan bermula pada Selasa (16/5), ketika Sutrisno dikabari temannya, Las Darminto, bahwa Heri memesan jasa korban tanpa aplikasi untuk dijemput di Salatiga.

Sebagai informasi, Sutrisno, Las Darminto, dan Heri memiliki hubungan pertemanan dan kerap bertemu di warung kopi daerah Plumpang, Jakarta Utara. Sedangkan Heri, dia disebut baru mengenal Sutrisno pada Maret 2023.

"Akhirnya sepakat dengan harga Rp 4 juta untuk penjemputan Heri dan empat temannya," ungkap Sutrisno, Kamis (25/5).

Baca Juga: Jadwal Acara TV MNCTV Hari Ini 27 Mei 2023 Lengkap dengan Link Streaming

Sutrisno bertolak dari rumahnya di daerah Koja, Jakarta Utara, menuju Salatiga pada Rabu (17/5) pukul 15.00 WIB.

Mobil Toyota Avanza hitam metalik dengan nomor polisi B 2699 UOA yang dikendarai Sutrisno akhirnya tiba di lokasi yang ditentukan, yakni di depan kampus UIN Salatiga, sekitar pukul 21.00 WIB.

Dalam pertemuan itu, Heri meminta Sutrisno duduk di kursi penumpang agar beristirahat sejenak karena sudah melakukan perjalanan jauh dari Jakarta menuju Jawa Tengah.

Mereka pun menuju Hotel Fortuna Kopeng, Banaran, Wates, Getasan, Kopeng, Jawa Tengah, untuk beristirahat.

"Saya disuruh istirahat dulu, disuruh mandi. Sedangkan dia jemput empat temannya yang enggak jauh dari lokasi. Katanya cuma 500 meter dari lokasi. Setelah dijemput, katanya langsung ke Jakarta, " ucap Sutrisno.

Baca Juga: Jadwal Acara TV RCTI Hari Ini 27 Mei 2023 Lengkap dengan Link Streaming

Pukul 23.00 WIB, gawai Sutrisno berdering, tanda panggilan masuk dari Heri. Dia mengabarkan kepada Sutrisno bahwa ia harus menunggu lantaran empat temannya yang akan ikut ke Jakarta masih asyik berkaraoke.

Tiga jam berlalu dan sudah berganti hari, gawai Sutrisno kembali berbunyi. Kali ini Heri meminta agar korban menunggu sebentar dengan alasan dia tengah menyiapkan berkas penting untuk dibawa ke Jakarta.

"Saya tunggu sampai 08.00 WIB, dia telepon lagi. 'Pak, tunggu setengah jam lagi. Ini sudah ke arah hotel. Nanti kita langsung ke Jakarta'," ungkap Sutrisno menirukan pembicaraannya dengan Heri.

Halaman:

Editor: Ahmad Hasyim

Tags

Terkini

X